Jumat, 23 Juni 2017

Resep Makanan dengan Dodol PICNIC

Dodol Nastar Keju



Bahan-bahan:

125 gram butter

125 gram margarin

50 gram gula halus

2 butir kuning telur

2 sdm susu bubuk

350 tepung kunci



Olesan:

2 butir kuning telur

2 sdm minyak goreng

2 sdm skm



Isian:

Potongan kecil Dodol Picnic Classic atau aneka rasa

Keju parut secukupnya



Cara membuat:

1.  Mixer kuning telur, butter, margarin dan gula halus.

2.  Masukan tepung dan susu bubuk pada adonan yang telah di mixer tadi. Aduk dengan spatula sampai tercampur rata.

3.  Ambil adonan secukupnya saja isi dengan potongan kecil dodol picnic classic atau aneka rasa, buat bentuk bulat-bulat. Lakukan step tersebut smpai adonan habis.

4.  Tata nastar pada loyang yang telah di lapisi margarin. Olesi nastar dengan bahan olesan. Cara membuat olesan tinggal campur smua bahan dan aduk rata.

5.  Beri taburan keju di atas nastar secukupnya.

6.Panggang dengan suhu 170°c selama 30 menit. Jika telah matang keluarkan dan angin-anginkan agar dingin. Setelah dingin simpan pada wadah yang kedap udara.

7. Dodol Nastar Keju siap untuk dihidangkan.

Kamis, 22 Juni 2017

Inovasi Dodol Picnic (Dodol Brownies)

     Brownies adalah sebuah penganan yang dipanggang yang berbentuk persegi, datar atau bar dikembangkan di Amerika Serikat pada akhir abad ke-19 dan dipopulerkan di Amerika Serikat dan Kanada pada paruh pertama abad ke-20. Sedangkan Dodol adalah panganan manis dan legit yang berasal dari Indonesia, terbuat dari beras ketan, santan kelapa dan gula pasir.
     Melihat saat ini brownies menjadi makanan yang banyak digemari oleh masyarakat, menjadikan PT Herlinah Cipta Pratama memanfaatkan peluang ini untuk melakukan inovasi produk dengan memadukan dodol dengan brownies. Maka terciptalah dodol brownies yang memadukan dua makanan khas  dari dua Negara yaitu brownies dari Amerika dan dodol dari Indonesia.
      Dodol Brownies adalah Produk asli buatan dalam negeri yang memadukan cita rasa yang tinggi dengan bahan-bahan yang berkualitas, memiliki cita rasa yang unik, karena memadukan antara kue brownies yang lezat dan Dodol Picnic yang sudah terkenal sejak lama.
     Selain Dodol Brownies dengan rasa original terdapat varian produk lainnya yaitu Dodol Brownies Rasa Wijen merupakan perpaduan antara kue brownies yang lezat dan taburan wijen dengan dodol Picnic Garut yang merupakan makanan asli Indonesia yang telah dikenal selama berpuluh-puluh tahun. Dodol Brownies Rasa Wijen ini sangat cocok untuk hidangan camilan Anda dan keluarga.

Rabu, 21 Juni 2017

Dodol Khas Garut

Mengapa dodol bisa tersohor di Garut? Bahkan menjadi oleh-oleh wajib jika berkunjung ke Kota Garut?

     Ukuran yang kecil dengan warna coklat pekat yang memiliki rasa manis yang menjadikan setiap gigitan terasa kenyal  dan membuat ketagihan untuk memakannya terus menerus. Itulah dodol Garut yang rasanya memang selalu membuat lidah tidak ingin berhenti mamakannya.  Dodol terbuat dari campuran beras ketan, santan kelapa dan gula pasir.
     Dodol Garut sudah dikenal sejak zaman Belanda, pada zaman itu banyak noni-noni Belanda yang pandai membuat dodol, baik untuk makanan sendiri di rumah maupun untuk dijual. Seiring perkembangan zaman, dodol Garut kini diproduksi secara modern.
Kalo anda berkunjung ke Garut, disetiap sudut pusat penjual oleh-oleh dapat dengan mudah menemukan makanan yang manis ini. Ragam harga dan cita rasa dodol dapat dengan mudah kita temui. Mulai dari kemasan yang sederhana sampai dengan dodol yang dikemas secara menarik. Namun dari sekian banyak merek dodol yang ada dipasaran, namun ada satu yang melegenda dan sangat terkenal dari dulu hingga sekarang yaitu dodol dengan merek picnic. 

      Dodol Picnic diproduksi secara modern oleh PT Herlina Cipta Pratama di sebuah pabrik yang cukup besar di Jl. Pasundan Garut. Dodol ini tidak hanya dipasarkan di dalam negeri, tetapi sebagian diekspor ke mancanegara. Sukses yang diraih Dodol Picnic tidak diperoleh dengan mudah begitu saja, namun melalui proses yang sangat panjang dan berkat kegigihan dari para pendirinya yang menjadikan dodol khas Garut ini bisa dikenal sampai sekarang. Usaha ini dirintis oleh H.Iton Damri dan Aam Mawardi pada sekitar tahun 1949. 
     Pada waktu itu, perusahaan masih berskala industri rumah tangga dengan jumlah tenaga kerja sebanyak 5 orang serta daerah pemasaran terbatas di sekitar kota Garut saja dengan merek dagang halimah, kemudian berganti nama menjadi Fatimah dan Purnama.
     Pada sekitar tahun 1957, atas prakarsa Aam Mawardi (almarhum), perusahaan memperkenalkan merek dagang baru ‘PICNIC’, yang di ambil dari nama sebuah toko di Bandung yang cukup terkenal pada waktu itu. Dalam perkembangan bisnis selanjutnya, merek dagang ‘PICNIC’ kemudian menjadi ‘trade mark’ perusahaan.
     Untuk mengantisipasi persaingan yang semakin ketat, sekaligus menjangkau pasar yang lebih luas produknya pun merambah kalangan anak-anak dan remaja. Sejak 2007 PT Herlinah Cipta Pratama meluncurkan varian produk baru dodol khas Garut dengan berbagai aneka rasa diantaranya dodol rasa durian, coklat, coco pandan, susu, Strawberry, blueberry dan berabgai aneka rasa lainnya. Ditunjang pula dengan tampilan kemasa yang menarik menjadikan dodol PICNIC sebagai pilihan oleh-oleh wajib khas Garut. Meski kini telah ada berbagai macam oleh-oleh Khas Garut, namun dodol tetap diminati sebagai oleh-oleh wajib khas Garut.

Minggu, 18 Juni 2017

Semangat Kerja Karyawan selama Bulan Ramadhan





Bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah dan sangat dinantikan oleh umat muslim. Dimana pada bulan ini, umat muslim diwajibkan untuk berpuasa selama satu bulan penuh. Ketika Ramadhan datang, banyak orang yang berikrar untuk mengurangi kegiatan. Puasa dianggap mempengaruhi kinerja karena badan lemas dan tenaga menjadi kurang. Ujung-ujungnya produktivitas kerja menurun.
Waktu-waktu produktif justru banyak diisi dengan tidur, ternyata sejarah puasa Ramadhan berbeda sekali dengan anggapan tersebut.  Nabi Muhammad SAW bahkan memimpin tentaranya menghadapi serbuan musuh yang tiga kali lipat banyaknya dalam perang Badar terjadi ketika bulan Ramadan. Ketika itu Nabi dan para sahabatnya harus menghadapi medan yang panas terik dengan taruhan nyawa dalam keadaan berpuasa. Dengan hanya 300 orang pasukan muslimin yang akhirnya mampu tidak saja menahan serbuan 1.000 orang tentara musyrikan bahkan berjaya meraih kemenangan pada masa itu.
Berperang bukan pekerjaan mudah. Perlu mental baja dan fisik yang prima. Bila kita berkaca pada peristiwa sejarah itu tidak pernah Nabi dan para sahabatnya mengajarkan bahwa puasa membuat seseorang itu punya alasan untuk bermalas-malasan, minta dimaklumi dan banyak tidur. Puasa juga mengajarkan bahwa makan dan minum mestinya sudah tidak menjadi masalah utama saat berpuasa. kita bisa dibilang hanya memajukan waktu makan pagi dan menunda waktu makan siang (jika kita hanya berpikir dari sisi makan dan minum), bukan diminta puasa sepanjang waktu tanpa makan dan minum.
Mengenai kinerja, puasa semestinya justru bisa meningkatkan kinerja. Karena waktu kita tidak disita lagi untuk hal-hal lain seperti sarapan, makan dan minum di siang hari. Artinya lebih banyak waktu untuk melakukan kerja-kerja yang produktif. Hal ini pula berlaku bagi seluruh karyawan PT Herlinah Cipta Pratama untuk dituntut tetap bekerja seperti bulan-bulan biasa. Selain karena tuntutan namun dalam diri karyawan sudah tertanam jiwa keprofesionalan dalam bekerja.
Meskipun tempat produksi yang panas disertai kepulan asap yang semakin banyak ditambah aroma dodol yang khas dan nikmat namun terbukti tidak mengurangi semangat kerja karyawan untuk tetap bekerja dalam kondisi sedang berpuasa. Seperti salah satu karyawan yang bernama Adeng. Ia sangatlah bersemangat tanpa merasa lemas meskipun harus mengaduk dodol beberapa kali dalam sehari. Semangat kerja pun tercermin dari seluruh karyawan di PT Herlinah Cipta Pratama yang bekerja rata-rata 8 jam per hari yang dimulai dari pukul 08.00 sampai dengan 16.00.
Semangat kerja inilah yang sangat diharapkan oleh perusahaan agar tidak padam untuk meningkatkat produktivitas dalam memproduksi dodol. Apalagi saat ini di penghujung bulan Ramadhan permintaan dodol akan berpotensi meningkat karena banyaknya pemudik dan wisatawan yang menjadikan dodol sebagai oleh-oleh wajib khas Garut.

Memulai Kebersihan dari Tempat Produksi





Wastafel merupakan bagian kecil dari fasilitas di suatu perusahaan. Tapi aspek kecil ini sangat menentukan kualitas produksi sebuah perusahaan secara keseluruhan. Dari wastafel inilah pekerjaan memproduksi dimulai. Suasana nyaman mulai terasa ketika kita memasuki tempat produksi. Lantai yang bersih dan juga bau yang wangi mulai tercium dari pintu masuk tempat produksi perusahaan. Apalagi ruangan ini mempunyai ukuran yang besar untuk dimasuki banyak orang. Hal ini dimaksudkan agar tempat produksi tersebut bisa cukup banyak untuk menampung karyawan agar leluasa dalam bekerja. Jika boleh dibilang salah satu tempat yang vital di suatu perusahan adalah tempat produksi. Karena tempat produksi yang bersih akan menetukan kualitas produksi yang dihasilkan.


Engkus selaku bagian kebersihan tempat produksi menuturkan bahwa ia sudah mulai bertugas bersih-bersih di sekitar tempat produksi perusahaan sejak pukul 08.00 WIB. Bersih-bersih ini dimulai sebelum karyawan datang untuk memulai pekerjaan, namun setelah memulai produksi pun tetap dilakukan bersih-bersih agar tempat produksi tetap terjaga kebersihannya. Baginya, tugas bersih-bersih tak hanya sekadar menjalankan perintah pimpinan, tapi lebih dari itu juga mengamalkan ajaran agama. Bahkan dia pun memahami, bahwa Islam mengajarkan, kebersihan adalah sebagian dari iman. Menurutnya terdapat standar kebersihan yang diterapkan pihak perusahaan dan pimpinannya. Standar itu selalu dilaksanakan sesuai ketentuan dengan disiplin. Tak boleh lengah atau kurang. Sebab, ada tanggung jawab lebih di pundak para petugas kebersihan ini.
Tak lain dalam sebuah perusahaan yang terdiri dari kumpulan banyak orang. Aspek terkecil seperti wastafel akan menentukan pada bidang lainnya, misalnya pada pengunjung yang datang ke perusahaan yang ingin melihat proses produksi secara langsung. Semakin baik dan bersih tempat produksi di perusahaan maka kepercayaan pengunjung dan konsumen semakin meningkat sehingga menimbulkan daya tarik untuk membeli produk yang mana akan memberikan keuntungan bagi perusahaan. Hal ini menunjukkan bahwa seluruh karyawan PT Herlinah Cipta Pratama sangat penting untuk menjaga kebersihan, tak hanya untuk lingkungan semata, tapi juga untuk ibadah.
Iman yang secara bahasa berarti percaya atau rasa kepercayaan juga tepat dalam konteks kebersihan. Tempat produksi yang bersih akan menghasilkan produk yang berkualitas, sehingga produk berkualitas tersebut akan menjamin kesehatan konsumen yang akan menjamin keberadaan perusahaan untuk tetap menjadi pilihan konsumen dalam memilih produk yang sehat.

68 Tahun Dodol PICNIC tetap di hati Masyarakat

Inovasi, Kunci Pengembangan Usaha Nama besar tak kemudian membuat Dodol Picnic menerima istilah inovasi menjadi satu hal yang tab...